Sumber Foto: Pixabay.com
Oleh: Sheema Lela
Sinar wajahnya berubah
Seolah tak mengharapkan kehadiranku
Tak tahu sebab apa yang telah kuperbuat
Berbeda dengan santri itu
Walaupun karna santri itu
Ia sedih, menangis, kecewa
Saat santri itu menghadap
Berseri-seri wajahnya
Sumringah menyelimuti
Apakah aku harus menjadi iblis penggoda Barshisa
Mengaku seorang hamba yang banyak dosa lalu merayu Tuhannya
Supaya ampun dan cinta ia peroleh Atau….haruskah aku menjadi santri itu
Lalu meminta maaf dan mengejar cintannya
Agar kuperoleh ridanya, kasihnya, kerelaanya
Maafkan daku belum bisa mengamalkan Ajaranmu
Ajaran dari karya besar seorang syekh Zarnuji