Inovasi Whatapp di Tengah Pandemi

Klikdinamika.com, Jakarta-Merebaknya pandemi Covid-19 menyebabkan banyak negara menerapkan kebijakan stay at home, yaitu melakukan berbagai aktivitas seperti belajar, dan bekerja di dalam rumah. Hal tersebut menjadikan penggunaan aplikasi telekonferensi kian meningkat.


Dilansir dari Tirto.id, dalam satu bulan rata-rata pengguna WhatsApp berbicara lewat panggilan selama lebih dari 15 miliar menit, jauh melampaui dibandingkan sebelum pandemi Covid-19.


Atas permintaan para pengguna, pada April 2020 WhatsApp luncurkan fitur baru, yaitu menggandakan jumlah peserta panggilan video, dari yang mulanya empat orang kemudian menjadi delapan orang.


Mark Zuckerbereg mengungkapkan inovasi ini muncul karena layanan WhatsApp ini melonjak tinggi, akibat pandemi dibanding dengan sebelumnya. Kemampuan tidak terbatas dalam menghubungi yang awalnya hanya 4 orang menjadi 8 orang merupakan inovasi yang sangat penting.


“Untuk kategori yang lebih sepesifikasi seperti group vidio chat, jumlah panggilnya naik hingga 10 kali lipat atau lebih”, tutur Zuckerberg.
Terlebih dengan enkripsi end-to-end, memastikan bahwa hanya kamu dan orang berkomunikasi dengan kamu saja, yang dapat mendengar percakapan.


“Untuk mengakses jumlah panggilan whatsapp yang banyak, semua peserta video call harus memperbahurui whatsapp ke versi terbaru yang tersedia di iphone dan android hari ini. Dan untuk menggunakan filtur baru ini semua anggota yang ingin melakukan vidio call, harus update whatsapp mereka ke versi yang terbaru”, ujar whatsapp dalam keterangan pers kepada CNBC Indonesia, Rabu (29/03/2020)


Sangat mudah menggunakan WhatsApp ini, pengguna tinggal pilih opsi video ketika ingin menelpon orang yang dihubungi. Dan ketika ingin menambahkan peserta dalam video, tinggal menekan ikon ‘+’ yang ada di pojok kanan atas dan tambahkan peserta hingga berjumlah 8 orang.

Sebelumnya, fitur tersebut baru menyambangi pengguna WhatsApp versi Beta dan belum tersedia bagi pengguna WhatsApp reguler. Namun pada 1 Mei, fitur ini sudah dapat dinikmati semua pengguna WhatsApp secara merata dan pengguna android dapat mengunduhnya melalui Google Play Store.


“Kami harap dengan adanya pembaruan ini, akan membantu para pengguna agar tetap dekat dengan teman dan keluarga mereka dengan cara yang sederhana, aman, dan dapat diandalkan di tengah pandemi ini. Mari ajak teman dan keluarga kamu untuk memperbarui WhatsApp agar dapat mencoba pembaruan fitur ini,” Pungkas WhatsApp. (Sania/Tasya/Amalia/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *