GREAT bersama KKI Adakan Seminar Internasional Kerelawanan

Klikdinamika.com, Salatiga – Program Kelas Khusus Internasional (KKI) IAIN Salatiga bekerja sama dengan Gerakan Kerelawanan Interasional (GREAT) menggelar Seminar Internasional di Auditorium gedung A Kampus 3 IAN Salatiga (27/02/19).

Seminar ini mengangkat tema “Getting Opportunity to Go Abroad With Social Activity”. Handi Rizki Pristanto, ketua panitia mengutarakan bahwa berbagai universitas di berbagai daerah turut berpartisipasi dalam seminar ini dengan mahasiswa IAIN Salatiga sebagai mayoritas.

“Opportunity (kesempatan) ini tidak akan bernilai apa-apa jika kita tidak memperjuangkan dan menggunakannya dengan maksimal,” ungkapnya.

Wakil Dekan 1 Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Mufiq, turut hadir membuka seminar ini. “Berjalanlah di muka bumi ini dan pelajari tumbuh kembangnya peradaban di dunia, mengapa mereka akhirnya jatuh dan hilang dari peradaban dunia,” pesannya.

Seminar ini menghadirkan dua pemateri dari lokal dan internasional, yaitu Tanaka Kanna dari Jepang, dan staff GREAT, Nua Erwianisya dari lokal Indonesia.

“Mengembangkan kemampuan baru dan memperluas pengalaman bisa didapatkan dari dunia kerelawanan,” jelasnya. (Fadlan/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *