Sumber foto: Alayya/DinamikA
Klikdinamika.com– Fakultas Dakwah UIN Salatiga gelar pengajian Ramadan di Masjid Ar-Rahman kampus 3 UIN Salatiga, Kamis (13/04/2023).
Kegiatan ini sukses diselenggarakan dan dihadiri oleh beberapa dosen, Ormawa UIN Salatiga dan mahasiswa.
Dalam sambutannya, Muh. Irfan Helmy selaku Dekan Fakultas Dakwah yang menyampaikan harapannya dan tujuannya agar pengajian Ramadan dapat memberikan manfaat.
“Tujuan dari kegiatan ini yaitu agar kita bisa bersama-sama melakukan aktivitas yang positif dibulan suci Ramadan ini,” ungkapnya
Selanjutnya Iman Fakhrur Rozi, selaku ustadz dari Kabupaten Semarang, dalam ceramahnya menyampaikan bahwa dirinya datang membawa kabar baik.
“Jadi ada kabar baik untuk kita semua, bahwa kita pada suatu saat nanti akan dikembalikan ke surganya Allah,” jelasnya.
“Jadi kita semua adalah calon penghuni surga. Semua pantas masuk surga kecuali orang-orang yang tidak mau masuk surga,” lanjutnya.
Ia juga memaparkan bahwa terdapat tingkatan iman manusia.
“Ketika kita iman tetapi kok tidak puasa berarti iman kita turun. Ketika kita Islam ayo kita tingkatkan menjadi mukmin, tingkatkan kembali menjadi muhsin. Ketika kita tingkatkan muhsin, kita menjadi mukhlis. Ketika kita berusaha semuanya menjadi lillahitaala,” ujarnya dalam sesi ceramah.
Selain itu, Iman Fakhrur Rozi juga menyampaikan beberapa pesan untuk mahasiswa UIN Salatiga.
“Mbak dan mas, ayo kita budayakan senyum. Senyum sekali dapat memperpanjang usia kita dua belas menit. Yang kedua jaga lisan, jangan membiasakan misuh-misuh,” sarannya.
Di akhir, Iman juga menyampaikan ajakannya untuk berdoa dan memohon ampunan kepada Allah.
“Ayo kita bareng-bareng berdoa mumpung di bulan Ramadan, waktu mustajab doa kita dikabulkan,” ajaknya.
Nada, salah satu mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab sekaligus peserta pengajian Ramadan menyampaikan bahwa ia senang dengan adanya pengajian Ramadan kali ini.
“Ya senang, acaranya cukup tertib dan penceramah cukup menarik,” paparnya.
Avisina, salah satu peserta yang mengikuti pengajian Ramadan juga mengungkapkan kesannya pada kegiatan tersebut.
“Saya senang bisa mengikuti kegiatan ini, bisa dapat ilmu yang bermanfaat, tidak membosankan karena ceramahnya juga santai diselingi humor yang lucu,” ungkapnya
Ia juga menambahkan harapanya agar kegiatan ini tetap berlanjut hingga tahun berikutnya.
“Saya harap kegiatan seperti ini bisa terus diadakan di tahun-tahun berikutnya, karena kegiatan ini sangat berdampak positif bagi saya juga yang lainnya,” tambahnya. (Alayya/Linda/red)