Tingkatkan Keharmonisan, Jalin Silaturahmi melalui Makrab

Doc. Dinamika
Doc. Dinamika
Doc. Dinamika

 

Salatiga – Mahasiswa Prodi Hukum Ekonomi Syariah (HES) angkatan 2015, Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga adakan kegiatan Malam Keakraban (Makrab) di Ampel, Boyolali, Sabtu (1/2/18).

Kegiatan ini didasari oleh kegelisahan beberapa mahasiswa akan takutnya putus komunikasi. Wahyu Hidayat, mantan ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) HES periode 2016-2017 mengungkapkan, kegiatan ini menjadi momen akhir yang tidak akan terlupakan bagi teman-teman. “Bahwa kita adalah satu angkatan, jangan sampai komunikasi kita terpecah dan bingung mau jadi apa setelah lulus nanti,” jelasnya.

Acara ini disambut baik oleh mahasiswa jurusan HES angkatan 2015, terbukti dari seluruh mahasiswa, 90% diantaranya ikut hadir. Ketua Panitia, Firlana Rahardiyansyah berharap dengan diadakanya kegiatan ini teman-teman semakin kompak dan solid lagi. “Ketika sudah lulus, agar dapat terkenang dan bisa sukses bareng,” imbuhnya.

Kegiatan makrab ini dikemas dengan konsep santai dan happy. Seperti bernyanyi melingkari api unggun di malam hari, permainan-permainan di esok hari, dan ditutup dengan saling lempar tepung warna. (Saiful/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *