Klikdinamika.com, Salatiga – Bertepatan dengan Salatiga Education dan Islamic Expo 2017, Jumat (1/12) Pusat Informasi dan Konseling Sahabat Remaja Salatiga (PIK SAHAJASA) membagikan stiker gratis di sekitar lapangan Pancasila. Ini dilakukan untuk memperkenalkan kepada masyarakat sekitar Kota Salatiga, bahwa tanggal 1 Desember diperingati sebagai Hari AIDS Sedunia. Disamping itu, mereka juga ingin memperkenalkan bahwa di Salatiga ada Pusat Informasi dan Konseling yang beralamat di kompleks kampus 1 IAIN Salatiga. Disana masyarakat atau khususnya anak remaja bisa melakukan konseling atas apa yang menjadi problema hidupnya.
Sosialisasi ini adalah kali pertama yang dilakukan. Menurut mereka sosialisasi melaui stiker menjadi pilihan alternatif yang cukup menarik, sehingga pesan yang di sampaikan pun diharapkan bisa dicerna dengan baik, apalagi jika sasarannya adalah mereka para remaja.
Jauhi Penyakitnya, Bukan Orangnya. Himbauan yang tertulis dalam stiker yang dibagikan. Aji Santoso (18) anggota PIK SAHAJASA mengatakan, “Agar anak-anak remaja disini (sekitar Pansi) mengetahui tanggal 1 Desember adalah Hari Aids Sedunia, dan agar mereka sadar bagaimana yang perlu dilakukan untuk mencegahnya.”
Aji menjelaskan, “Yang perlu kita hindari itu bukan penderitanya, tapi penyakitanya. Jangan sampai ketika ada orang yang menderita AIDS, kita mengucilkan dan menjauhi si penderita tersebut.”
“Ketika kita mengetahui bahwa teman atau kerabat kita menderita penyakit Aids, mungkin kita akan merasa sedikit jijik, bahkan mungkin akan menjauh. Oleh sebab itu mereka menekankan agar hindari penyakitnya, bukan orangnya. Tetap merangkul dan tidak mendiskriminasi si penderita,” ujar Aji. (Agus/Hendra/Red)