Paguyuban Duta IAIN Salatiga Adakan Reorganisasi Kepengurusan PANDAMA

Klikdinamika.com, SALATIGA – Setelah genap mengemban amahan selama satu periode, Paguyuban Duta Mahasiswa IAIN Salatiga (PANDAMA) menyelenggarakan acara Reorganisasi PANDAMA 2020-2021 pada hari Minggu, (15/12/19) di Lounge Gedung Hasyim Asy’ari, kampus 3 IAIN Salatiga.

Suasana saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan hymne IAIN Salatiga. Doc. Dinamika

Acara ini dihadiri oleh Himmi Naf’an selaku kasubag Kemahasiswaan, perwakilan Duta Wisata Kota Salatiga, perwakilan Duta Museum Jawa Tengah, serta jajaran Pandama angkatan 2017 dan 2019.
Sambutan ketua panitia. Doc. Dinamika
Dudi Agus Sutomo, selaku ketua panitia menyampaikan terima kasih dalam sambutannya kepada kepengurusan Pandama angkatan 2017. “Semoga dengan reorganisasi Pandama 2020-2021, kita bisa bahu membahu menggerakkan roda organisasi yang optimal dan maksimal,” tegas Dudi.

Sambutan ketua Pandama 2017. Doc. Dinamika

Sambutan dilanjutkan oleh Ketua Pandama angkatan 2017, Fajar Purwaningsih. “Semoga kepengurusan Pandama yang akan datang bisa membawa Pandama ke arah yang lebih baik lagi,” ujar perempuan yang akrab dipanggil Fafa, alumni program Kelas Khusus Internasional (KKI).

Sambutan kasubag kemahasiswaan. Doc. Dinamika

Acara ini dibuka oleh Himmi Naf’an, Kasubag Kemahasiswaan IAIN Salatiga. Menurutnya, pada tahun 2021, Pandama akam diupayakan untuk menjadi sebuah komunitas resmi ber-SK rektor, atau paling tidak, menjadi sebuah komunitas yang legak dan didukung oleh lembaga kampus. “Torehkanlan sejarah emas dengan prestasi kalian sebagai duta. Prestasi itu tidak muluk-muluk dan harus berupa piala. Tapi dengan menjadi insan bermanfaat untuk orang lain dengan karya kalian yang berkelanjutan dan bermanfaat,” pesannya.

Ketiga calon ketua Pandama megutaran visi dan misi. Doc. Dinamika

Sebanyak 3 calon Ketua Pandama terpilih, menyampaikan gagasan visi dan misinya di depan audien. Di antara 3 calon tersebut adalah Dudi Agus Sutomo (mahasiswa Perbankan Syariah), Maya Dina Safitri (mahasiswa TBI program KKI), dan Yeyen Novita (mahasiswi Perbankan Syariah). Kemudian dilanjut dengan pertanyaan dari panelis. Setelah usai dan dilanjut dengan pemungutan suara, Dudi Agus Sutomo keluar sebagai ketua terpilih Pandama 2020-2021. (bwa/red)

Penyematan slempang kepada ketua Pandama terpilih 2020-2021. Doc. Dinamika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *