Tanaman juga Butuh Perhatian

Doc. Oki
Doc. Oki

Salatiga (16/2), Bertempat di halaman Gedung Hasyim Asy’ari Kampus 3 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga, Salatiga Agro Ekspo 2018 telah dibuka. Rangkaian kegiatan dimulai dari tanggal 16-18 Februari. IAIN Salatiga music festival dan piala rektor IAIN Salatiga 2018 ikut menyemarakkan kegiatan ini.

Peserta dan masyarakat terlihat antusias hadir dalam acara tersebut. Adanya berbagai macam stand juga menambah meriahnya acara. Namun disayangkan, banyak para pengunjung hilir mudik melintasi tanaman yang terdapat di halaman Kampus 3. Pasalnya mereka dengan leluasa menjadikan area taman sebagai jalan pintas.

Edi (33), petugas satpam IAIN Salatiga sangat menyayangkan kejadian tersebut. Namun,  di sisi lain memang tidak ada tulisan larangan menginjak  tanaman.

Melihat hal tersebut, Siti Asdikoh, selaku dosen IAIN Salatiga mengatakan, “Untuk sementara waktu di tegur, dan setelah adanya evaluasi nantinya akan di desain ulang untuk penghubung antara stand 1,  2,  dan 3. Ketidak sengajaan  maupun sengaja,  sebagai masyarakat jika melihat peristiwa tersebut sebaiknya segera mengingatkannya dan menegurnya dengan sopan.” Tambahnya saat di temui di sela-sela kesibukan menjaga stand sosialisasi IAIN Salatiga. (Oki/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *